page contents 2020 - Untung Tidak Rugi

Minggu, 09 Agustus 2020

Belajar Jadi Youtuber dari Youtube itu Mudah Banget

 

Untung Tidak Rugi - Teringat pepatah mengatakan, "Orang yang berhasil adalah yang berani belajar, berdo'a dan berusaha, bukan orang yang hanya berangan-angan saja". Lama tidak mengunjungi halaman blog ini, kali ini saya tertarik utuk membahas orang-orang yang punya keinginan menjadi Youtuber. Entah apapun tujuannya, menjadi Youtuber bukanlah hal yang buruk dan salah. Belajar menjadi youtuber tidak ada salahnya dan tidak ada ruginya.

Proses belajarnya menjadi Youtuber itu sebenarnya sangat mudah. Ini menurut saya sendiri lho. Selama ini kamu sudah mengenal youtube atau belum? Suka nonton video-video di youtube? Itu sudah bisa menjadi modal awal untuk belajar menjadi youtuber.

 Sebelum melanjutkan, klik dulu : ADIDAS

Jika kamu ingin bener-bener menekuni aktifitas menjadi youtuber. Apalagi yang angan-angannya dan niatnya sudah mantap banget, ingin dapat hasil dari menjadi youtuber profesional. Dan itu bisa dimulai dari sini. Langsung bisa dibuktikan! Bagaimana caranya?

 

Buka halaman atau aplikasi Youtube di gadget anda! Lakukan aktifitas seperti biasanya, yaitu tonton beberapa video dari youtube. Namun kali ii sedikit berbeda, yang anda tonton jangan video yang biasa-biasa saja, yang komedi, humor, atau prank-prank yang mungkin juga bermanfaat buat refreshing atau hiburan saja, namun kurang memberikan nilai edukasi yang bermanfaat. Tonton video-video yang bisa menjadi pelajaran buat anda, inspirasi dan motivasi buat anda untuk mencapai tujuan anda, yaitu menjadi youtuber. Tonton video-video mengenai youtuber, tutorial-tutorial, panduan-panduan, kiat-kiat dan motivasi menjadi Youtuber.

Dan yang perlu dicatat dan diingat bener-bener adalah harus bisa menjauh dari "bosan", "malas", "malu", dan "ragu" untuk segera bertindak dan segera membuktikan. Belajar menjadi youtuber, yang paling mudah ya dari youtube sendiri. Ubah kebiasaan hanya menonton video-video di youtube, menjadi bikin video-video untuk diupload dan diviralkan di youtube. Caranya? simak video ini sampai habis. Kalau suaranya kurang jelas, pakai heatset! Salam sukses buat youtuber-youtuber pemula dan master-master youtube seluruh dunia!

 

Kamis, 25 Juni 2020

2020 Dimulai di Semester 2 (Dua)



Untung Tidak Rugi - Lompat berapa tahun nih baru mengisi blog yang sampai sekarang masih setengah jadi ini? Terakhir posting di 2018, eh sekarang sudah sampai di 2020 aja. Sudah mau semester 2 juga 2020-nya. Okey nggak apa-apa lah, nggak jadi soal. Yang penting blog ini bisa terisi lagi, bisa eksis lagi. Dan yang paling, bisa lebih menebarkan manfaat kedepannya. Setuju nggak?

2020 dimulai di semester 2 (dua). itu judul postingan saya kali ini. Kenapa? Karena postingan ini hanya sebagai pengantar saja, bahwa saya ingin ada hal-hal yang baru dan sangat baru lah sebagai pengembangan dari apa saja yang pernah saya lakukan sebelumnya. Dan tentunya hal-hal yang baru itu semakin tidak rugi, melainkan semakin mendatangkan keuntungan dan manfaat bagi saya dan juga bagi pembaca semuanya. Asyik nggak kalau gitu?

Pakai kenalan lagi nggak ya? Kali aja ada yang lupa dengan saya, he he he he. Okey deh, saya adalah yang empunya blog ini. Blog gratisan yang pingin banget kemudian saya jadikan tempat menebar manfaat, berbagi keuntungan, berbagi manfaat kepada sebanyak-banyaknya orang. Mulai dari yang kesasar mampir ke blog saya ini, mungkin juga ada yang sengaja mampir hanya kepingin lihat-lihat blog saya ini, sampai dengan orang yang sengaja mengikuti blog saya, pingin tahu apa saja yang saya tulis di sini. Apakah tulisan saya bener-bener bermanfaat atau tidak. Yang jelas, saya punya harapan besar dari blog ini, walaupun kadang-kadang kalau anda baca, isinya ada yang ngawur dan ada juga yang super ngawur..., he he he he.

Okeylah, sedikit itu saja pengantar untuk postingan di 2020 ini. yang mau lihat-lihat postingan sebelumnya ya monggo, silahkan! Yang mau mengikuti postingan-postingan selanjutnya ya dengan sangat senang hati saya persilahkan. Dan yang mau menjadi teman berbagi, saling sharing apapun yang bermanfaat, malah seneng banget saya menyambutnya!

Yang paling saya tunggu selalu, kritik, saran dan masukan dari teman-teman yang sempat membaca tulisan-tulisan saya di blog ini. Silahkan langsung tulis di komentar, atau langsung menghubungi saya via WA, telpon atau langsung ketemu, ngobrol sambil ngopi. Asyik banget itu, iya nggak?

Okey..., selamat menjelajahi blog saya, semoga teman-teman semua selalu mendapatkan keuntungan yang barokah! Amiinn!