page contents Oktober 2018 - Untung Tidak Rugi

Selasa, 02 Oktober 2018

Pasar 2018 | Jual beli Online masih Trend hingga 2019



Untung Tidak Rugi - Semakin berkembangnya teknologi berbanding lurus dengan perkembangan pasar era digital seperti sekarang ini. Walaupun boleh dibilang penyusutannya tidak terlalu besar, namun pasar tradisional dan jual beli konvensional mulai tergerus dengan hadirnya pasar online yang semakin hari semakin cepat perkembangannya. Masyarakat pun semakin nyaman melakukan pembelian online dari pada harus capek-capek datang ke pasar, toko atau pusat penjualan untuk membeli keperluan yang dibutuhkan.


Mulai dari kebutuhan pokok hingga kebutuhan tersier, hampir semuanya disediakan dalam pasar online. Efektifitas dan efisiensi menjadi ukuran utama bagaimana pasar online lebih dipilih oleh konsumen dari pada pasar konvensional atau tradisional. Dan itupun menghasilkan keuntungan tersendiri bagi penjual yang sekarang tidak harus memiliki tempat atau lapak untuk jualan, tidak harus buka toko, sewa atau bahkan beli tempat untuk memajang produk dagangannya. Cukup mengambil gambar foto semua barang yang mau dijual dan kemudian upload di web atau media sosial yang dimiliki, maka promosi pun sudah terjadi.


Nah menurut anda sendiri para pembaca blog untung ttidak rugi, lebih suka belanja online, belanja dari web, belanja menggunakan smartphone atau belanja offline, belanja langsung ke toko atau ke pasar?

Silahkan meninggalkan komentar pendapat anda atau masukan untuk perkembangan blog untung tidak rugi ini!